Untuk Kota Sukabumi, Ayep Zaki dan Bobby Maulana Siapkan Kejutan

Untuk Kota Sukabumi, Ayep Zaki dan Bobby Maulana Siapkan Kejutan

Artis multitalenta, Bobby Maulana kini tengah menjadi pusat perbincangan dan perhatian masyarakat Kota sukabumi. Hal itu, pasca dirinya mendeklarasikan maju sebagai bacalon Wakil Wali Kota bersama bacalon Wali Kota H. Ayep Zaki dalam perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Pria kelahiran asli  Kota Sukabumi ini memiliki banyak pendukung dari berbagai kalangan, mulai dari milenial, gen z, tokoh masyarakat, dan dari berbagai latar belakang. Hal ini sangat berkaitan dengan karya-karyanya dalam sejumlah sinetron, presenter dan host acara musik di sejumlah tv nasional.

Sebut saja sinetron Kun Anta yang tayang di MNCTV, sinetron religi 4 season bertemakan pesantren anak yang tayang dari tahun 2018 – 2021 itu, sukses besar membuat Bobby menjadi idola anak anak & para orang tua. Pasalnya, acting Bobby sebagai ustadz Musa yang mampu membuat penonton anak pada masa itu berbondong bondong ingin masuk pesantren.

Belum lagi dengan grup kocaknya trio ubur ubur bersama Aldi Taher & Ucup Nirin melalui lagu munarohnya berhasil menjadi grup pendatang baru terpopuler dalam perhelatan inbox award SCTV.

Membuat Bobby makin digemari kalangan dewasa, tidak sampai disitu, dia juga membawakan acara religi sebagai presenter yang digemari oleh semua kalangan,presenter reality show bedah rumah yang syarat akan makna sosial dan membantu masyarakat tidak mampu.

Terutama kalangan paruh baya,membuat bobby semakin diterima oleh semua kalangan,hal ini terbukti manakala bobby melakukan kunjungan ke beberapa kecamatan di  Kota Sukabumi bersama pasangannya H. Ayep Zaki melalui “ayeuna waktuna sapa warga”.

Dia mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat, pun ketika akan melakukan legalisir ijazah ke SD Sukamanah 2, SMPN 1 Cisaat dan SMAN 1  Sukabumi, Bobby mendapatkan sambutan yang sangat istimewa.

Untuk  Sukabumi, dirinya mengungkapkan memiliki impian pada salah satu program unggulannya, untuk mendorong UMKM Kota Sukabumi melalui kendaraan promosi digital “menata kebaikan tech” dalam konsep reality show & akan ditayangkan secara reguller di chanel youtube menata kebaikan.

“Agar nantinya smua pelaku UKM yang ada digang gang kecil, yang tidah diketahui oleh banyak masyarakat  Kota Sukabumi dan hanya diketahui para tetangganya saja, akan dikenal luas oleh masyarakat Kota Sukabumi bahkan Indonesia,” ujar Bobby dalam keterangannya.

Tidak hanya itu dirinya mengungkapkan akan berkolaborasi bersama banyak youtuber dan artis nasional dalam program ini kedepannya, apabila berhasil duduk dalam kursi pemerintahan  Kota Sukabumi.

Bahkan, dirinya mengajak seluruh masyarakat Kota  Sukabumi khusunya para kreator digital untuk berlomba lomba memberikan karya terbaik dalam festival menata kebaikan Kota  Sukabumi yang akan digagas dalam waktu dekat. Namun bobby belum memberikan bocoran konsep apa yang akan digagasnya tersebut.

“Kita lihat saja akan banyak kejutan dari saya dan pak H Ayep Zaki buat Kota Sukabumi kedepannya. Pun akan banyak perubahan yang signifikan dan saya yakin seluruh masyarakat  Kota Sukabumi akan menyukainya,” tukas Bobby Maulana.

Sumber: Radarsukabumi.com

Read more